HOME   CATAGORI  

Tuesday, April 01, 2008

INSYA ALLAH

Insya Allah, adalah kata yang sering kita dengar dan ucapkan, apabila kita hendak melakukan sebuah janji dengan orang lain, memang bila kita berjanji harus mengucapkan Insya Allah karena tuntunannya demikian sebagai tanda bahwa bukan kita penentu hidup ini.

Namun kemudian dimasyarakat terjadi degradasi makna Insya Allah yang membuat kita beranggapan bahwa orang yang sesudah berjanji melakukan sesuatu maka dia boleh menepati janjinya dan boleh juga tidak dengan alasan sudah ngomong Insya Allah.

Bahkan untuk sebagian pola pikiran orang yang mendengar hal tersebut malah beranggapan bahwa orang yang mengucapkan Insya Allah hendak melepaskan dirinya dari kewajibannya memenuhi janji yang sudah diucapkannya tersebut.

Padahal dari dasar kata insya Allah saja sudah tersebut nama Allah, yang berarti kita menggantungkan keputusan pada Allah _dan memang seharusnya kita harus berserah diri kepada NYA_.

Tapi kenapa kemudian arti kata itu lalu menjadi salah kaprah, hal tersebut terjadi karena orang lalu menganggap enteng saat mengucapkan kata Insya Allah dan juga tidak menganggap serius saat mendengar seseorang mengucapkan kata Insya Allah.

Jadi alangkah baiknya jika nanti kita hendak mengucapkan kata Insya Allah lagi apabila kita memang sangat ingin untuk menepati/memenuhi janji kita, karena kita mengucapkan nama Tuhan yang sangat kita junjung , puja dan begitu mulia. Untuk itu marilah kita bersama-sama menghidupkan kembali makna Insya Allah seperti yang dimaksudkan dalam tuntunan ajaran Islam.

Sumber : Simpatizone

No comments:

Custom Search